Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah Stunting: Mahasiswa UNDIP Perkenalkan Nugget Lele Sayur di Desa Pereng

Selasa, 13 Agustus 2024 | Agustus 13, 2024 WIB Last Updated 2024-08-13T07:07:37Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates

Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Meningkatkan Gizi Anak melalui PMT Nugget Lele Sayur untuk Pencegahan Stunting di Desa Pereng (Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Daily Nusantara,
 Pereng (24/7) – Stunting, yaitu kondisi gagal tumbuh pada anak akibat kekurangan gizi kronis, masih menjadi masalah kesehatan yang signifikan di berbagai wilayah, termasuk di Desa Pereng. Salah satu penyebab utama stunting adalah kurangnya asupan gizi yang memadai, terutama pada masa pertumbuhan anak usia dini.

Melihat situasi ini, pada hari Rabu, 24 Juli 2024, mahasiswa KKN dari Universitas Diponegoro melaksanakan program peningkatan gizi dengan memperkenalkan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) berupa nugget lele sayur. Makanan ini kaya akan protein dan nutrisi penting lainnya, yang menjadi bagian dari upaya pencegahan stunting di desa tersebut.


Program ini difokuskan pada anak-anak usia balita yang terdaftar di Posyandu Desa Pereng. Selain itu, para orang tua dan kader Posyandu juga menjadi target edukasi tentang pentingnya gizi seimbang. Program ini telah mendapatkan dukungan dan izin dari pihak terkait untuk pelaksanaannya.


Sebelum program dijalankan, mahasiswa KKN melakukan percobaan pembuatan nugget lele sayur, yang berhasil dengan baik. Rangkaian kegiatan dimulai dengan sosialisasi mengenai stunting dan pentingnya gizi seimbang yang disampaikan oleh tim KKN. Edukasi ini dilakukan melalui sosialisasi dan diskusi interaktif yang melibatkan orang tua dan kader Posyandu. Mereka diberikan informasi mengenai berbagai nutrisi yang penting bagi pertumbuhan anak serta cara mencapainya melalui pola makan sehat.


Tim KKN juga menjelaskan metode pembuatan nugget lele sayur. Bahan-bahan yang digunakan meliputi ikan lele segar, sayuran seperti wortel dan bayam, serta bahan-bahan tambahan lainnya. Proses pembuatan dijelaskan secara detail, mulai dari pengolahan ikan, pencampuran dengan sayuran, hingga teknik menggoreng yang sehat. Para orang tua juga diberikan resep dan panduan tertulis untuk membuat nugget lele sayur di rumah. Selain itu, poster, brosur, serta nugget lele sayur yang telah dibuat dibagikan kepada ibu-ibu yang hadir.


Program peningkatan gizi anak melalui PMT nugget lele sayur di Desa Pereng telah berhasil memberikan kontribusi nyata dalam upaya pencegahan stunting. Program ini menunjukkan bahwa dengan pendekatan kreatif dan pelibatan masyarakat secara aktif, masalah gizi dapat diatasi dengan efektif. Diharapkan program ini dapat dilanjutkan dan dikembangkan lebih jauh dengan melibatkan lebih banyak pihak, termasuk instansi kesehatan dan pemerintah desa.


Penulis: Adib Bara Maulana, Alita Savira, Najmi Izzul Fuaidi, Nurul Andhini, Paramitha Hikmah Rimaningtyas, Rashaki Yumeina Masfat, Ni Kadek Belva Parmeswari.
DPL: Widayanto, S.Sos., M.Si.
Lokasi KKN: Desa Pereng, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar.

×
Berita Terbaru Update